Tuesday, February 6, 2018

Robot Hidrolik Terbuat dari Kardus Bekas

Bagi sahabat penggemar kerajinan tangan (handmade), sepertinya video berikut bisa menjadi salah satu tema untuk bahan praktek di rumah. Mainan robot hidrolik ini terbuat dari kardus bekas, suntikan, dan bahan tambahan lain yang mudah didapat di sekitar kita. Hanya dengan peralatan yang sederhana robot kardus ini bisa dibikin dengan mudah dan tidak memerlukan waktu lama.

Robot hidrolik tersebut mempunyai empat suntikan pengendali yang masing-masing berfungsi untuk menggerakan empat arah robot. Asas kerjanya mengacu pada teori dasar Fisika mengenai tekanan air dan udara. Lebih jelas mengenai cara membuat robot kardus tersebut dapat sahabat simak melalui video tutorial berikut.


Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  1. Kardus bekas makanan atau minuman
  2. Lem bakar
  3. Lem Super Glue
  4. Cable tie / tie rap
  5. Tusuk gigi kayu
  6. Tusuk sate kayu
  7. Suntikan bekas/ suntikan mainan
  8. Selang plastik
  9. Air bening
  10. Pewarna air
Peralatan yang dibutuhkan:
  1. Glue gun (Pemanas lem bakar)
  2. Solder
  3. Gunting
  4. Pisau cutter
  5. Penggaris
  6. Pensil/ spidol
  7. Wadah/ bejana
  8. Kawat beton
  9. Tang
Langkah-langkahnya:
  1. Buat sketsa gambar pada kardus sesuai ukuran (bisa dilihat pada video di atas) menggunakan spidol/ pensil
  2. Potong-potong kardus sesuai gambar tadi menggunakan pisau cutter
  3. Sambungkan setiap potongan kardus sesuai desain gambar menggunakan lem bakar
  4. Pasang tusuk gigi untuk setiap persendian robot kemudian kunci dengan kardus kecil dan lem dengan super glue
  5. Pasang setiap suntikan di setiap persendian sesuai desain dan perkuat dengan cable tie
  6. Pasang kawat beton pada bagian lengan robot yang akan digunakan untuk mencengkeram objek
  7. Potong-potong selang plastik dengan ukuran sesuai kebutuhan
  8. Pasang selang plastik pada suntikan-suntukan pengendali
  9. Siapkan air yang telah diberi pewarna untuk membedakan pengendali
  10. Isi suntikan pengendali dengan air berwarna yang berbeda
  11. Pasang ujung selang pada robot sesuai desain
  12. Robot siap dikendalikan
Lebih jelas mengenai cara pembuatannya, dapat sahabat saksikan sendiri pada video di atas.
Selamat mencoba!
Semoga bermanfaat...